Langsung ke konten utama

Start My Business : Oralie Studio Buka Toko

Tahun ini kami punya resolusi untuk membuka toko yang menjual kebutuhan milenialls. Sebetulnya rencana ini sudah lama ingin direalisasikan, namun karena kesibukan di studio setiap hari membuat kami menunda rencana ini. Nah di Tahun 2018 ini kami secara perlahan-lahan (namun pasti) akan mewujudkannya. Buat kamu yang punya cita-cita sama dengan kami, yuk segera dipersiapkan dengan matang dan semoga bisa segera merealisasikannya.

Hal pertama yang kami persiapkan antara lain sebagai berikut:

  1. Planning barang yang pertama dijual. Kami memutuskan untuk menjual kaos yang diberi pattern shibori karena menarik, mudah, dan cukup terjangkau untuk membuat barangnya. 
  2. Membeli rak, gantungan pakaian, beberapa kaos, dan peralatan shibori. Totalnya tidak lebih dari 2 juta rupiah.
  3. Market place yang dipilih sebagai sarana berjualan. Kami memutuskan instagram sebagai sarana promosi, dan berjualannya di Tokopedia dan Shopee karena sering ada promo "free ongkos kirim".
Simple kan? Ya tentu saja. Mempersiapkan usaha sekarang-sekarang ini sangat mudah karena teknologi sudah begitu canggih. Sisanya adalah konsisten untuk terus berjualan. Nah ini beberapa proses yang kami lakukan.

Kami merapikan kamar yang tidak terpakai di studio sebagai tempat pemotretan

Sudah rapi ruangannya, siap untuk digunakan sebagai latar pemotretan

Kami membeli rak, gantungan, dan kaos putih sebagai modal utama

Kaos kami beli di Hammer

Model kaosnya berbeda-beda

Ada juga yang dibeli di Giordano

Voila, kaos-kaos ini yang akan kami jual

Shibori ini kami bikin dalam waktu 2 jam, mulai dari persiapan bahan sampai mencuci pakaian. Kelas shibori ini selalu diadakan di Oralie Studio, kami punya banyak pilihan kelas (ada 8). Detailnya bisa dilihat disini.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Shibori Class Oralie Studio

Setelah sukses mengadakan Shibori Class Batch 1 Bulan Desember 2017 lalu, maka kami akan meneruskan Shibori Class untuk Tahun 2018. Ada beberapa pilihan yang kami berikan karena biasanya setiap orang memiliki ketertarikan berbeda-beda. Dan anda bisa request jadwal ya! Jadwal yang tertera di brosur hanya sebatas mengisi kekosongan jadwal kursus di studio. Hubungi kami di WA 08111199228 atau LINE oraliestudio1.

Belanja Bahan di Tanah Abang

Jumat Tanggal 12 Januari 2018 kemaren kami berbelanja bahan di Pasar Tanah Abang. Perjalanannya dilalui menggunakan KRL Cisauk - Tanah Abang, kemudian menggunakan busway dari dekat stasiun menuju Blok B, untuk saat ini biaya busway tersebut gratis, yeay! Kalau dulu naik angkot berbayar Rp 3000. Berbelanja bahan untuk dibuat shibori outer KRL Cisauk - Tanah Abang (sekitar 40 menit) Jalan menuju Tanah Abang di pagi hari (pukul 09.00) Tiket gratis untuk naik busway Di dalam busway menuju Tanah Abang, bagus ya Nah di Tanah Abang kami berbelanja tidak sampai satu jam, membeli kain kanvas dan katun berwarna putih sebagai bahan kain yang akan digunakan untuk shibori outer dan scarf. Nah setelah kemaren kami sudah mencoba membuat beberapa kaos shibori, saat ini kami sedang dalam tahap pembuatan outer shibori. Rencananya bulan depan produk ini akan dibuat dalam jumlah yang banyak. Sampai saat ini, total uang yang kami keluarkan masih dibawah 2 juta. Tanah Abang B...